Masakan Daging untuk gigi keropos
Siapa yang tidak kenal dengan masakan bakso? Setidaknya Anda sudah pernah merasakannya, dan ada pula yang sampai ketagihan !!
Bakso berasal dari bahasa China yang terdiri dari 2 kata Bak dan So. Di mana Bak artinya DAGING dalam arti daging secara keseluruhan, sedangkan So artinya kuah, di Indonesia bakso kadang ditambahkan mie, bihun, atau tahu.
Pada akhir Dinasti Ming (awal abad ke-17) di Fuzhou, ada seorang pria bernama Meng Bo, tinggal di sebuah desa kecil. Dia berkepribadian baik dan berbakti kepada orang tuanya. Bakti Meng Bo pada ibunya banyak diketahui oleh para tetangganya.
Ibunya yang sudah mulai tua tidak dapat mengunyah daging lagi, karena giginya mulai rapuh dan tidak bisa makan sesuatu yang agak keras. Tentu saja mengecewakan karena dia suka sekali makan daging.
Meng Bo ingin membantu ibunya agar bisa mengonsumsi daging lagi. Sepanjang malam ia duduk, memikirkan bagaimana mengolah daging yang bisa dimakan oleh ibunya. Hingga suatu hari, Meng Bo melihat tetangganya sedang menumbuk beras ketan untuk dijadikan kue mochi.
Melihat hal itu, timbullah sebuah ide. Meng Bo langsung pergi ke dapur dan mengolah daging seperti cara yang digunakan tetangganya dalam membuat kue mochi.
Setelah daging empuk, Meng Bo membentuknya menjadi bulatan-bulatan kecil, kemudian ia merebus adonan tersebut. Setelah matang, ia mencoba memberikan pada ibunya. Sang ibu merasa gembira karena tidak hanya baksonya yang lezat, tapi juga mudah untuk dimakan. Meng Bo sangat senang melihat ibunya dapat makan daging lagi.
Kisah berbaktinya Meng Bo pada ibunya beserta resep baksonya, cepat menyebar ke seluruh kota Fuzhou. Pendudukpun berdatangan ingin belajar membuat bakso lezat pada Meng Bo. Dan kini akhirnya masakan baksopun sudah menyebar ke seantero dunia berkat ide dari Meng Bo.
Oyin Ayashi admits that though we try to describe accurately, we cannot verify the exact facts of everything posted. Postings may contain Information, speculation or rumor. We find images from the Web that are believed to belong in the public domain. If any stories or photos that appear on the site are in violation of copyright law, please write in comment box and we will remove the offending section as soon as possible. (Oyiners = Blog reader)