» » » Tren Warna 2013

Pembaca :
Kehidupan masa kini senantiasa mengangkat gejala keterhubungan antara jejaring, dialog dan inovasi yang tercipta melalui arus informasi yang begitu cepat bergerak. Dengan ritme hidup yang demikian cepat, terkadang kita membutuhkan ruang untuk berhenti sejenak dan melihat perlahan ke sekeliling kita. Cara ini mempengaruhi tren dengan cara yang berbeda, tetapi mengikatnya dalam sebuah konsep, yang menginspirasi Colour of The Year.

Connections
Melalui pengenalan Colour Futures 2013, AkzoNobel sebuah perusahaan cat dan pelapis yang menghasilkan merk Dulux, meluncurkan tren warna 2013. Sebelumnya, Colour Futures sudah mengeluarkan tema-tema segar setiap tahun. Tahun 2010 tema yang dipilih Colour Futures adalah tentang "Reclaiming". Selanjutnya, pada 2011 adalah "Appreciation". Tahun 2012 ini Colour Futures memberikan tema "Possibilities". Sedangkan untuk tahun 2013 yang akan datang tema yang dipilih Colour Futures 2013 adalah “Connections”. Warna ikon untuk tahun 2013 dengan tema Connection ini adalah “Inspired Violet” atau Biru Indigo.

Inspired Violet – Dua Sisi Sebuah Karakter
Inspired Violet seolah menjadi sebuah “jeda” visual  diantara huru-hara kesibukan kita. Sebuah warna yang kuat menyuarakan ketenangan, kebijakan, dan kejujuran yang memberikan kebaikan kepada lingkungan kita. Seperti sebuah keheningan di kedalaman laut yang tersembunyi,  warna ini memberikan kesan damai dan ketentraman yang menenangkan. Keagungan, semburat kebijaksanaan yang di padukan dengan kejujuran. Inspired Violet adalah pernyataan warna sempurna yang kuat untuk rumah modern. Gambaran ini akan memberikan kita ketenangan dan stabilitas yang sangat menenangkan.
Lima Tema Trend Colour Futures 2013
Berangkat dari tema besar "Connections", ada lima tema yang mendukung tema utama Colour Futures 2013. Lima tema tersebut adalah "Collective Passion", "Switching Off", "The Art of Understanding", "Home Factory", dan "Visual Solace". Masing-masing tema tersebut memiliki palet warnanya sendiri.
Collective Passion
Pernahkah melihat sekawanan burung terbang berkelompok? Mereka berganti arah, menyebar dan berkumpul kembali. Persis seperti kawanan burung-burung, yang diarahkan oleh suatu inisiatif grup untuk bertemu dan memisahkan diri dengan cepat dan dalam pola yang tak terduga, sosial media telah menciptakan kemungkinan baru dalam menghubungkan berbagai gagasan baru.

Tren yang dahulu bergerak perlahan kini menyebar dengan sangat cepat.  Seperti sebuah gerakan yang tak terduga, palet warna ini bergerak dari satu warna ke warna lain. Gabungan antara warna-warni kuat dan warna pastel yang menyiratkan energi, kegembiraan, dan kreativitas.

Switching Off
Tujuan switching off adalah untuk menemukan keheningan, menjernihkan pikiran dan menciptakan ruang untuk terciptanya pikiran-pikiran baru. Banyak gagasan yang dilahirkan dari memandang langit dan melihat awan-awan sambil memainkan ilalang di padang rumput. Untuk beberapa orang, hal ini seperti membiarkan diri kita tidak melakukan apapun untuk sementara waktu. Anda yang memutuskan untuk berhenti sejenak dari rutinitas; khususnya memanjakan diri ketika realitas penuh dengan dinamika dan masalah rutin.



Tema ini berisi palet dari warna-warna hening: rona-rona lembut yang diasosiasikan dengan snowscapes (seperti pahatan salju) yang tenang, kabut tipis di penghujung pagi dan kamar sebagai tempat mengasingkan diri yang diisi oleh kain linen dan ketenangan yang sunyi, malam berbintang dan jam-jam singkat di waktu senja dan fajar.
The Art of Understanding
Pesona lama tentang memisahkan barang-barang dari atribut asalnya dan menggunakan mereka untuk membentuk sebuah benda baru telah lahir di Internet. Berbagai blog seni menampilkan karya seni dalam bentuk dekonstruktif, dipajang dengan detail untuk memanjakan mata penonton dan menciptakan sebuah definisi baru.

Warna-warna dalam tren ini adalah cerah dan menaikkan suasana seperti memori masa kecil dan warna-warna es krim untuk koleksi musim gugur/panas Prada 2012. Pikirkan cokelat  cherry dan makaroon, biru langit, suara rasberi dan cokelat chip mint. Tumpukan inspirasi corak permen lama dengan warna netral atau biru hijau kegelapan dan cokelat untuk kombinasi yang penuh gaya.

Home Factory
Ketertarikan baru adalah industri rumahan yang merupakan tren ke depan untuk  menjadi gerakan yang lebih besar. Beberapa orang saat ini menjadi pekerja lepas, lainnya membuka cafĂ© di rumah mereka atau membuat kertas dan mencetak kain mereka sendiri. Ini merupakan pabrik dalam skala individu yang memberikan daya kreativitas total.


Warna-warna dalam palet ini diilhami dari bahan pewarna alami. Warna-warna gelap namun sederhana dan memiliki kualitas yang kaya otentik. Ada merah dari buah bit dan musim panas buah berri, kuning hangat dari jeruk dalam jus wortel atau warna tanah liat terbakar, hijau terang dari alfalfa dan nada warna indigo yang cantik dari denim.
Visual Solace
Untuk menjadi kuat, sebuah seni perlu memiliki tempat berlabuh di dalam pikiran manusia. Kecantikan seni adalah kemampuan untuk menggerakan perasaan yang melihatnya melebihi dari kekuatan kata-kata untuk menjelaskan keindahannya.

Palet ini terinspirasi oleh taman bunga yang sedang bermekaran, dan lukisan tua dari seorang maestro. Turunan ungu muda dan bunga merah muda bertemu dengan emas dan rona-rona perunggu dan alami, warna dengan nada polos seperti pada linen. Ungu gelap melengkapi palet warna dan menyediakan kedalaman pemahaman. Secara keseluruhan impresi yang diberikan adalah menenangkan, lembut, dan feminin.

Tema-tema tersebut bercerita tentang keterkaitan atas segala hal dalam kehidupan keseharian manusia. Berdasarkan riset Colour Future, tahun 2013 telah diproyeksikan sebagai tahun di mana tren komunitas tidak lagi mengenal batas benua. Bukan sekedar lintas negara, namun juga lintas budaya, dan gaya hidup. Ketiadaan batas tersebut menawarkan berbagai kemungkinan tak terbatas. Kemungkinan tak terbatas inilah yang kemudian membentuk keterkaitan.

Colour Futures sendiri merupakan riset tren warna dari AkzoNobel. Riset ini berlangsung setiap tahun dan bertujuan untuk memberikan prediksi tren internasional pada gaya dan desain interior serta eksterior. Tren ini kemudian diterjemahkan ke dalam palet warna.

Sumber:
Dulux

Disclaimer
Oyin Ayashi admits that though we try to describe accurately, we cannot verify the exact facts of everything posted. Postings may contain Information, speculation or rumor. We find images from the Web that are believed to belong in the public domain. If any stories or photos that appear on the site are in violation of copyright law, please write in comment box and we will remove the offending section as soon as possible. (Oyiners = Blog reader)

Above article written by Unknown

bean
Hi there!, You just read an article Tren Warna 2013 . Thank you for visiting our blog. We are really enthusiastic in Blogging. In our personal life we spend time on photography, mount climbing, snorkeling, and culinary. And sometimes We write programming code.
«
Next
Newer Post
»
Next
Older Post

Silakan beri komentar dengan akun facebook Anda